Sabtu, 17 Juli 2010

Apakah Belut Menuju Kepunahan?


Geoweek, Kompas – DALAM beberapa hal, belut menjadi korban dari citra mereka yang kurang menyenangkan kebanyakan orang. Pada sisi lain, mereka menjadi korban ketidakpedulian kita.

Mana yang pengaruhnya lebih besar di antara kedua hal itu, hasilnya sederhana, tetapi menakutkan kita semakin berkurang belut di berbagai belahan dunia. konferensi ilmiah pada akhir 2003 mengejutkan para peneliti karena adanya berita bahwa populasi belut Eropa (Anguilla anguilla) di berbagai belahan Bumi telah menyusut 99persen sejak 1978. jumlah belut Amerika (Anguilla rostrata) dan belut Jepang (Anguilla japonica) turun sampai 90 persen.

Siklus kehidupan belut tidak menolong keadaan, mereka berbiak di air tawar yang juga digunakan oleh manusia dan menderita akibat polusi yang dilakukan manusia dan kegiatan eksploitasi ikan secara berlebihan. Usia belut-belut ini bisa mencapai 50 tahun dan belut muda sangat mudah menjadi korban predator yang banyak sekali.

Para ahli meyakini jenis-jenis belut di Eropa dan Amerika akhrnya memijah di Laut Sargasso di Samudra Atlantik, di selatan Bermuda. Meskipun banyak belut muda terdapat di Laut Sargasso, sejauh ini belum ditemukan belut dewasa. Sedangkan belut Jepang. Sedangkan belut Jepang mungkin berkumpul di kawasan Palung Mariana untuk memijah. (NYTNS)

GW1210 Copyright © 2004 The New York Times Syndicate


Sumber artikel dan gambar : Harian Kompas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk Para Sahabat Aku Sang kejora ;
Silahkan berikan komentar sebagai kenangan bahwa Anda pernah berkunjung di sini. Komentar juga berguna sebagai motivasi dan koreksi jika ada kesalahan dalam pembuatan posting di blog saya yang sederhana ini.
Terima kasih.

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...