Senin, 28 September 2009

Di Mana Anda Dapat Menemukan Walabi Batu?


Geoweek, Kompas – WALABI (wallaby) batu adalah binatang berkantung asal Australia yang pandai berakrobat. Binatang yang lebih kecil dan lebih lincah dari sepupuhnya, kanguru, ini mampu melompat-lompat di antara bebatuan dan dinding curam dengan gerakan anggun seperti melawan gravitasi.

Saat ini ada sekitar 15 spesies walabi batu. Banyak dari spesies walabi yang terancam kehidupannya atau tidak lagi hidup di wilayah asli mereka. Sejumlah spesies walabi, seperti walabi batu kaki kuning, diburu hingga hampir punah oleh para pedagang bulu binatang selama abad ke-19 dan ke-20.

Rubah dari Eropa, satu-satunya predator utama walabi, dibawa ke Australia pada tahun 1880-an. Kawanan rubah ini menyusutkan koloni walabi dan tetap menjadi ancaman di beberapa daerah. Walabi batu juga terancam oleh pengembangan lahan. Mereka juga terancam karena persaingan makanan dengan hewan ternak dan kambing feral, kucing, serta kelinci.

Walabi adalah kelompok makropoda binatang bertelapak kaki besar terbesar. Kanguru, pademelon, dan binatang berkantung lainnya juga masuk dalam kelompok makropoda.

Kaki belakang walabi batu memiliki jari tengah yang lentur dan kuku-kuku tajam. Dua adaptasi itu membuat mereka bisa memanjat dengan mudah diantara bebatuan. (The New York Times Syndicate)

Copyright © 2007 The New York Times Syndicate

Sumber artikel dan gambar : Harian Kompas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk Para Sahabat Aku Sang kejora ;
Silahkan berikan komentar sebagai kenangan bahwa Anda pernah berkunjung di sini. Komentar juga berguna sebagai motivasi dan koreksi jika ada kesalahan dalam pembuatan posting di blog saya yang sederhana ini.
Terima kasih.

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...